Cek 3 Olahan Daging Kambing Andalan di Momen Idul Adha

July 1, 2023

SANTAPAN ASIA,Halo Sobat Santap! Siapa yang masih punya daging kambing di kulkas? Sepertinya bakal jadi ide bagus nih untuk masak olahan kambing hehe. Menghadapi perayaan Lebaran, banyak keluarga yang memutuskan untuk mempersiapkan hidangan yang lezat dalam rangka merayakan hari raya bersama. Dalam menyajikan hidangan tersebut, daging kambing sering kali menjadi pilihan favorit yang digunakan lho, Sobat Santap. Tim kami bakal membahas tentang apa saja olahan daging kambing yang cocok dimasak pada momen Idul Adha

Daging kambing dihindari karena baunya yang menyengat yang biasanya disebut prengus. Selain itu, orang dengan kolesterol yang tinggi tidak disarankan mengkonsumsi daging kambing karena dapat membuat kolesterolnya melonjak.

Dilansir dari viva.co.id Menurut para peneliti dari Alabana Cooperative Extension System (ACES), daging kambing tidak sepenuhnya membahayakan bahkan mengandung komposisi gizi yang lebih tinggi dibandingkan dengan daging sapi, domba dan ayam.

Prasetyo, Tukang jagal dari peternakan di Cicurug mengatakan bahwa  “Daging kambing tidak terlalu membahayakan apabila kita memilih daging yang tak mengandung banyak lemak, seperti bagian punggung, daging khas dalam atau kakinya”.

Selain memilih daging kambing tanpa lemak, Sobat Santap bisa mencoba cara memasak daging kambing yang baik. Berikut 3 olahan kambing andalan saat Idul Adha:

1. Sate Kambing

Sate kambing adalah hidangan yang terbuat dari potongan-potongan daging kambing yang ditusuk dengan tusuk sate, dimarinasi kemudian dipanggang atau dibakar.

Sebelum di marinasi, daging dapat dipukul-pukul dengan bagian pisau yang tumpul atau menggunakan roller kayu. Cara ini membuat daging semakin empuk.

2. Gulai Kambing

Daging kambing dimasak dalam kuah kari yang berisi rempah-rempah, seperti serai, jahe, kunyit, dan rempah lainnya. Gulai kambing biasanya disajikan dengan nasi putih atau lontong. 

proses memasaknya menggunakan api yang kecil agar rempah rempah meresap dan daging menjadi empuk. Bisa juga ditambah topping seperti bawang goreng sebelum disantap.

3. Tongseng Kambing

Tongseng kambing adalah hidangan berkuah yang terbuat dari potongan daging kambing yang dimasak dengan rempah-rempah, seperti bawang merah, bawang putih, jahe, dan cabai. Biasanya, tongseng kambing juga dilengkapi dengan sayuran seperti kubis dan tomat. Selain itu, Tongseng kambing sering disajikan bersama nasi hangat atau lontong.

Itulah 3 olahan daging kambing yang bisa Sobat Santap cicipi saat Hari Raya Idul Adha. Jangan lupa untuk mencicipi hidangan di atas, Sobat Santap bisa berkreasi sendiri dan bisa disesuaikan dengan selera Sobat Santap sekalian! 

Penulis : Elian Magal

Sumber Foto : Freepik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *