Salad Khas Jawa yang Segar: Awas Tergoda Gado-Gado

June 30, 2023

SANTAPAN ASIA, Malang – Hallo Sobat Santap! Dalam sebuah piring, terhampar sejuta kelezatan dan keunikan rasa yang mampu memukau siapapun yang mencobanya. Gado-gado, yang secara harfiah berarti “mengaduk-aduk,” telah menjadi ikon kuliner Jawa yang menawarkan kombinasi sempurna antara segarnya sayuran dan kelezatan bumbu kacang. Hayo Sobat Santap pasti penasaran dengan gado-gado ya? Yuk, kita mengenal salad khas Jawa yang satu ini

Seperti yang dikatakan di atas, Gado-gado, yang secara harfiah berarti “mengaduk-aduk” dalam bahasa Indonesia, adalah hidangan sayuran yang terdiri dari berbagai macam bahan segar seperti kubis, mentimun, tauge, kangkung, kentang rebus, dan telur rebus. Kombinasi sayuran yang bervariasi memberikan gado-gado cita rasa yang unik dan tekstur yang beragam.

Menurut Tim Santapan Asia best part di gado-gado itu sendiri adalah bumbu kacang yang menggoda selera. Bumbu kacang ini terbuat dari kacang tanah yang digiling halus dan dicampur dengan bumbu-bumbu seperti gula, garam, dan air jeruk nipis. Rasanya yang gurih dan lezat membuat gado-gado menjadi hidangan yang tak dapat dilewatkan bagi pecinta kuliner.

“Kalau lapar, makanan yang sederhana tapi enak ya gado-gado. Harganya juga terjangkau dan ada di mana-mana. hemat uang, rasa enak, perut kenyang” Ucap Hardi, Mahasiswa asal Jawa Tengah

Gado-gado merupakan makanan yang bisa disebut “lucu”. Sobat Santap pun mungkin bingung, karena memang seunik itu. Gado-gado menawarkan rasa gabungan segar dan gurih, segar karena sayurannya dan gurih karena bumbu kacangnya. Ada juga rasa perpaduan manis dan gurih, manis dari bumbu kacang dan gurih dari berbagai campuran antara garam dan rempah-rempah yang membuat gado-gado menjadi seunik itu. Terlebih ada yang mengatakan bahwa gado-gado merupakan salad khas Jawa

Selain bumbu kacang, satu hal yang paling unik dari gado-gado adalah kontras tekstur. Gado-gado menyajikan variasi tekstur yang menarik, mulai dari sayuran yang renyah seperti mentimun hingga tauge yang segar, serta kentang rebus yang lembut. Kombinasi ini memberikan pengalaman makan yang memuaskan.

Keserbagunaan gado-gado juga menjadi daya tarik tersendiri. Setiap daerah atau rumah makan memiliki resep khasnya sendiri, menambahkan bahan-bahan tambahan seperti tahu, tempe, atau kerupuk sebagai pelengkap yang menghadirkan variasi gado-gado sesuai dengan selera individu.

Tidak hanya Segar dan lezat, tetapi Gado-gado  juga menawarkan manfaat kesehatan yang luar biasa. Dalam hidangan yang rendah kalori namun kaya serat ini, gado-gado dapat membantu menjaga keseimbangan gizi dan mendukung kesehatan pencernaan.

Gado-gado dikenal sebagai hidangan segar dan rendah kalori karena dominasi sayuran segar yang menjadi bahan utamanya. Komposisi sayuran seperti kubis, mentimun, tauge, kangkung, dan kentang rebus memberikan hidangan ini nilai nutrisi yang tinggi tanpa tambahan kalori berlebih. Dalam era kesadaran akan pentingnya makan sehat, gado-gado menjadi pilihan yang populer bagi Sobat Santap yang ingin mengontrol asupan kalorinya..

Selain rendah kalori, gado-gado juga kaya akan serat, yang sangat penting untuk kesehatan pencernaan. Selain itu, gado-gado juga dapat membantu menjaga kesehatan jantung. Kandungan serat dalam sayuran dan protein nabati dari bahan tambahan seperti tahu dan tempe dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh. Mengkonsumsi gado-gado secara teratur sebagai bagian dari pola makan sehat dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung dan menjaga keseimbangan lipid tubuh.

Namun demikian, segala sesuatu yang berlebihan itu tidak baik. Apalagi sampai membuat tubuh kita menjadi sakit. Banyak yang mengatakan bahwa makanan rendah lemak itu sehat. akan tetapi, semua itu  tergantung dari apa yang kita konsumsi. Sebagian makanan rendah lemak bahkan mengandung gula yang tinggi.

“Gado-gado sangat sehat karena sayuran beragam ada serat dan antioksidan. Hati-hati tambahan bumbu. Sausnya kombinasi kacang gula. Kalau berlebihan, sama aja tidak terlalu sehat. Bumbunya dipisah mungkin ya biar aman,” ujar dokter Feni dalam acara Hidup Sehat tvOne, Kamis 9 Juni 2022.

Jadi, jika Sobat Santap mencari hidangan segar yang sehat dan menggugah selera. Tak ada yang lebih baik daripada tergoda gado-gado ini.

Penulis : Fabian Ferdiansyah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *