7 Keunikan Jajanan India yang Jarang diketahui

April 10, 2023

SANTAPAN ASIA, Malang – Apa yang ada di benakmu ketika mendengar tentang makanan Khas India? Pedas? Warna yang mencolok? Kaya akan rempah? Atau bahkan di benak kalian makanan Khas India itu kotor? Hmm, banyak stigma-stigma yang bermunculan di benakmu ketika mendengar makanan khas India.
Hmm, daripada banyak berasumsi mari kita simak beberapa fakta menarik tentang makanan khas India dan streetfood ala India dibawah ini yuk!

1. 100% kaya akan rempah
Berbeda dengan Indonesia, ketika kamu mencoba makanan India, kamu jarang menemukan rasa micin, hampir jarang ditemukan masakan atau bahkan street food India yang menggunakan penyedap rasa, tapi jangan salah, mereka masih menggunakan penyedap rasa ala India yang terbuat dari rempah rempah yang dipanggang yang disebut sebagai garam masala.

2. Pani Puri banyak digemari kaum wanita
Sama halnya seperti seblak, pani puri amat sangat digemari oleh kaum wanita. Hussain seorang warga negara India, saat di wawancara oleh tim Santapan Asia mengatakan bahwa pani puri terkenal sebagai street food yang berasa pedas dan asam, oleh karena itu kaum-kaum wanita banyak menggemarinya. Dimanapun ada penjual pani puri, disitulah para wanita bergerombol untuk membeli, wah tertarik mencoba gak nih, Sobat Santap?

3. Jajanan India tidak selalu kotor
Seperti video-video penjual street food yang beredar di Internet, Hussain menegaskan bahwa pernyataan itu juga tak sepenuhnya benar dan tak sepenuhnya salah, karena orang-orang mulai tersadarkan sejak covid-19 yang melanda di seluruh dunia termasuk India, mereka mulai mencuci tangannya dan meggunakan sarung tangan ketika meracik makanan untuk menyajikannya kepada pelanggan. Hanya saja masih ditemukan beberapa street food yang berada di pedesaan yang masih tidak peduli atas kebersihan makanannya.

4. Momos Dumplingnya India
Eiits, jangan salah, ketika kamu berkunjung ke Delhi, kamu akan menemukan Momos. Momos kalua disini mirip-mirip sama yang namanya dumpling. Dilansir dari Tribunnews.com momos bisa disajikan di kukus maupun di goreng lho. Bedanya Momos disajikan oleh saus Chutney yang berwarna merah sebagai cocolannya yang terbuat dari cabai merah, tomat, bawang putih, cuka, gula, minyak, garam. Saus chutney ini rasanya pedas lho Sobat Santap.

5. Kentang sebagai bahan utama makanan
Hampir di setiap jajanan India menggunakan kentang sebagai campurannya. Kentang diolah menjadi campuran makanan, sehingga street food terasa mengenyangkan.

6. Surganya Para Vegan
Dilansir dari kumparan.com, Negara India mayoritas memeluk agama Hindu yang mana tidak semua orang memakan makanan hewani seperti daging kambing, sapi, maupun ayam. Sehingga mereka banyak menghidangkan, menjual, dan mengonsumsi makanan yang mengandung nabati, Sobat Santap ada yang vegan juga gak yaa?

7. Makanan di Setiap Daerah Mempunyai Rasa yang Berbeda
Walaupun masih satu negara, makanan di setiap daerah bisa berbeda-beda rasa. Misalnya, street food di daerah India Timur tidak terlalu pedas dan masih bisa di toleransi tingkat kepedasannya, sedangkan makanan atau street food yang berada di sekitar India Utara dan India Barat cenderung lebih pedas, jelas Hussain saat di wawancara (10/04).

Nah, itulah 7 fakta yang menarik dari makanan India. Gimana Sobat Santap? Nggak takut untuk mencoba lagi karena kotor kan? Hihi justru dapat menggugah selera karena dengan rasa yang unik dan keaslian rempah-rempahnya alaminya.

Penulis : Wanindia Balqis Athallah

4 thoughts on “7 Keunikan Jajanan India yang Jarang diketahui”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *