Haiii sobat santap, apa sih gastrodiplomasi itu? Makanan ternyata bisa mempengaruhi politik loh. Salah satunya gastrodiplomasi. Sobat santap sudah pernah mendengar gastrodiplomasi belum nih ?
Dilansir dari alurrempah.kemdikbud.go.id,Gastrodiplomasi ialah merupakan bentuk diplomasi yang menggunakan makanan atau tata boga. Makanan bisa menjadi salah satu penyebaran lintas budaya yang menyebar begitu cepat. Apalagi di dukung dengan akses media sosial saat ini yang menyebar seluruh dunia.
Salah satu contoh nyata dari gastrodiplomasi adalah negara Jepang. Jepang menyebarkan budayanya lewat makanan. Makanan Jepang sangat terkenal seluruh dunia. Saat ini siapa sih yang ga mengenal sushi, ramen dan dessert Jepang yang cantik dan enak?
Gastrodiplomasi yang menjadi jalan yang menyenangkan untuk berdiplomasi atau yang dinamakan Gastrodiplomasi merupakan salah satu bentuk soft diplomacy. Self diplomacy merupakan cara dari suatu negara untuk menacapai kepentingan nasional menggunakan pendekatan sosial dan budaya. Selain soft diplomacy terdapat dua varian yang lain, diantaranya adalah help diplomacy dan science diplomacy.
Gastrodiplomasi memiliki karakteristik soft-power. Daripada memakai kekerasan dan ancaman, gastrodiplomasi lebih menedapankan daya tarik budaya makanan. Dengan menggunakan pendekatan budaya dan sosial tentang kuliner maka diplomasi negara dpat dilaksanakan dengan cukup baik
Gastrodiplomasi melakukan pertukaran budaya makanan melalui kegiatan seperti pameran, festival dan juga acara masak bersama. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman anatara berbagai budaya melalui makanan. Selain itu, dengan memahami budaya mereka hubungan bilateral dapat dibentuk dan meningkatkan parawisata, perdagangan serta mempromosikan citra positif dari suatu negara.
Melalui gastrodiplomasi, suatu negara dapat memperkuat identitas nasioanal mereka, menarik investasi asing dan meningkatkan kepentingan politik juga ekonomi di ajang internasional.